Lebak, Pilarbanten.com – Kapolres Lebak Polda Banten, AKBP Herfio Zaki, SIK, MH, bersama Ketua Bhayangkari Cabang Lebak dan rombongan melakukan kunjungan kerja ke Polsek Zona 2. Kegiatan ini dipusatkan di Halaman Mako Polsek Cipanas dan dihadiri oleh personel serta Bhayangkari dari Polsek Cipanas, Sajira, Maja, Lebak Gedong, dan Curugbitung.
Turut hadir dalam kegiatan ini Waka Polres Lebak, Kompol Nono Hartono, SH, MH, serta Pejabat Utama (PJU) Polres Lebak. Kunjungan ini juga dihadiri unsur Muspika Kecamatan, termasuk Camat, Danramil dari lima kecamatan, perwakilan Apdesi, serta jajaran personel Polsek di wilayah Zona 2.
Dalam arahannya, Kapolres Lebak menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polsek Zona 2, unsur Muspika, dan kepala desa yang telah berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas). Ia menekankan pentingnya sinergi dalam mendukung program ketahanan pangan nasional yang dicanangkan Presiden RI dalam program Asta Cita.
Selain itu, AKBP Herfio Zaki menegaskan komitmennya dalam memberantas penyalahgunaan narkoba di lingkungan internal maupun masyarakat. “Saya akan bersihkan jika ada personel yang terlibat penyalahgunaan narkoba, dan saya akan berantas peredaran narkoba, termasuk obat-obatan terlarang seperti eksimer dan tramadol yang dapat menjadi pemicu tindak kriminal, seperti tawuran dan geng motor,” ujarnya.
Kapolres juga menyoroti bahaya judi online yang berdampak negatif pada ekonomi masyarakat. Ia mengajak seluruh elemen untuk bersinergi dalam memerangi praktik judi online, baik yang beroperasi di dalam negeri maupun luar negeri.
Menjelang bulan suci Ramadan, AKBP Herfio Zaki meminta jajaran Muspika, Kapolsek, Danramil, camat, hingga kepala desa untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, seperti perang sarung yang kerap terjadi. “Saya mohon bantuan semua pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Kabupaten Lebak agar tetap aman dan kondusif,” pungkasnya.(Baron)