Serang, Pilarbanten.com – Wali Kota Serang Syafrudin memastikan kegiatan belajar mengajar tatap muka di sekolah bagi siswa Paud/TK/SD/SMP akan dibuka 4 Januari 2021 mendatang.
Semua sekolah dibawah kewenangan Kota Serang akan dibuka kembali.”Buka semua untuk diuji coba. Kesiapannya dari Dindik sudah siap,” kata Syafrudin, Rabu (17/12/2020).
Mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup itu mengklaim penyebaran virus corona atau COVID-19 di wilayahnya sudah dapat terkendali sehingga dinilai aman untuk menggelar kegiatan belajar tatap muka.
“tatap muka insyallah sudah siap kemudian situasi kondisi keamanan di kota Serang alhamdulillah kondusif,” katanya.
Kendati kegiatan bajar tatap muka di Kota Serang akan digelar awal tahun mendatang, Dinas Pendidikan Kota Serang belum merencanakan uji sampling penyebaran virus corona di lingkungan sekolah.
Namun, penerapan protokol kesehatan saat belajar tatap muka akan diperketat.”kita akan buat skema agar tidak terjadi kerumunan di depan sekolah pasca pembelajaran atau saat penjemputan,” katanya.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Banten Kota Serang masih berstatus zona oranye dengan jumlah kasus positif corona sebanyak 1.182 kasus. Rinciannya sebanyak 334 orang masih dirawat, sebanyak 812 orang sembuh dan sebanyak 36 orang menìnggal dunia.(War/Red)