Prabowo Subianto Dukung Penuh Gagasan Andra Soni soal Anti Korupsi

oleh -155 Dilihat
oleh

TANGERANG, Pilarbanten.com – Ketua DPD Gerindra Banten sekaligus calon Gubernur Banten nomor urut 02, Andra Soni mengaku mendapat dukungan dari Ketua Umumnya, Prabowo Subianto terkait gagasannya soal anti korupsi.

 

Dukungan itu disampaikan secara langsung oleh Prabowo kepada Andra Soni di Jakarta, pada Kamis, (7/11/2024) lalu.

 

“Kemarin pertemuannya antara Ketua Umum dengan Ketua Partai Gerindra Banten, tentu ada beberapa hal yang disampaikan, intinya adalah beliau mendukung dan mensupport gagasan saya tentang Banten maju adil merata dan tidak korupsi,” kata Andra di Tangerang, pada Minggu, (10/11/2024).

Baca Juga:  Gelar Pesta Rakyat, Warga Kota Tangerang Sepakat Menangkan Andra Soni di Pilgub Banten

 

Andra Soni menekankan pentingnya pemerintahan yang bersih dari korupsi untuk mewujudkan Banten yang lebih baik.

“Karena menurut beliau (Prabowo) salah satu penyebab gagalnya pemerintahan itu adalah masih adanya praktek korupsi. dan kita lihat apa yang sedang beliau lakukan, hari hari pertama beliau menjadi Presiden adalah banyak kasus korupsi yang diungkap, dan ini merupakan optimisme bagi kita dalam menjalankan sebagai warga negara yang baik,” tambahnya.

Baca Juga:  Polres Lebak Polda Banten Siagakan Personel dan Peralatan untuk Bantu Korban Bencana Alam

 

Diketahui, pertemuan Andra Soni dan Prabowo ini diabadikan Ketua Tim Pemenangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah, yakni Raffi Ahmad di akun media sosialnya, baik Instagram maupun Facebook.

 

“Hidup adalah perjalanan, jangan lelah untuk terus berjuang. Terimakasih Pak Presiden @Prabowo atas waktu, kesempatan dan nasihatnya,” tulis Raffi dalam postingannya yang berisi sejumlah foto Andra Soni bersama Prabowo Subianto. (Guh)