Demi mengumpulkan dukungan dari berbagai Partai Politik, Ratu Ria ikut dalam penjaringan Bakal Calon Walikota Serang yang di adakan DPD Partai NasDem

oleh -103 Dilihat
oleh

PilarBanten. Com – Politisi sekaligus ketua DPC Golkar Kota Serang Ratu Ria Maryana datangi kantor Nasdem di jalan Pakupatan, Kota Serang, Senin 6 Mei 2024.

Kedatangan Ratu Ria Maryana ke partai Nasdem Kota Serang untuk mengembalikan formulir pendaftaran bacalon Walikota pada Pilkada Kota Serang 2024.

Pantauan di lokasi, Ratu Ria Maryana mendatangi kantor Nasdem Kota Serang dengan dikawal oleh pendukung setianya.

Kedatangan Wakil Ketua DPRD Kota Serang ini disambut hangat oleh para pengurus partai Nasdem Kota Serang.

Suasana semakin meriah tatkala para pendukung yang mayoritas mengenakan pakaian warna kuning itu meneriakan Ratu Ria Maryana menang Pilkada Kota Serang 2024.

Salah seorang pendukung Ratu Ria teriakan ‘Ratu Ria’ yang disambut oleh pendukung yang lain “menang, menang, menang”.

Pada kesempatan ini, Ratu Ria Maryana mengatakan bersyukur bisa melakukan silaturahmi dengan NasDem Kota Serang.

“Alhamdulillah bisa bersilaturahmi Nasdem Kota Serang, dalam rangka menyerahkan formulir pendaftaran bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Serang,” ujarnya.

Dikatakan Ratu Ria Maryana silaturahmi ini juga dilakukan dalam rangka memupuk rasa kekeluargaan antara Nasdem dan Golkar.

Jika sudah timbul rasa kekeluargaan itu, dikatakan Ratu Ria Maryana dirinya optimis akan diusung oleh NasDem di Pilkada Kota Serang 2024.

Terkait dengan siapa yang akan mendampinginya maju di Pilkada Kota Serang, Ratu Ria Maryana mengatakan masih dalam tahap penjajakan.

“Rekomendasi Golkarnya untuk A1.
Hampir semua nama yang muncul kita masukan, karena itu tolak ukur kami. Yang pasti kita harus satu visi misi membangun Kota Serang,” ujarnya.

Ketua Desk Pilkada NasDem Kota Serang Khaeroni mengatakan sampai sejauh ini sudah ada 4 nama yang mengembalikan formulir.

Keempat nama tersebut yakni, Wahyu Nurjamil, Wahyudin Djahidi, Achmad Herwandi dan Ratu Ria Maryana.

“Pendaftaran Bacalon Walikota Serang dibuka sampai tanggal 7 Mei 2024. Setelah itu ada pleno dan kemudian diserahkan tiga nama ke DPP,” tutupnya. (ipan/red)