Peserta Sespimti Dikreg 30 Asal Banten, Door To Door Salurkan Bansos Masyarakat Terdampak COVID-19

oleh -48 Dilihat
oleh

Serang, – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, peserta pendidikan Sekolah Staf Pimpinan (Sespimti) Dikreg 30 tahun 2021 menyalurkan bantuan sembako kepada Warga Kelurahan Cipare, Kota Serang, Banten, Jumat (30/4/2021).

Peserta Sespimti Dikreg 30 tahun 2021 Kombes Nunung Syaifudin menjelaskan penyaluran 1.000 paket sembako itu untuk sedikit meringankan ekonomi masyarakat yang sedang dalam situasi sulit.

“Tujuan kegiatan bakti sosial ini adalah bentuk kepedulian kita dari Pasis Sespimti Dikreg 30 terhadap kondisi perekonomian masyarakat yang saat ini terdampak COVID-19 dan perlu bantuan,” kata Kombes Pol Nunung Syaifudin ditemui di Mapolres Serang Kota.

Nunung yang juga mantan Kapolres Serang dan Direskrimsus Polda Banten beserta peserta Sespimti Dikreg 30 mendukung program pemerintah menuju Indonesiaan maju dan dapat melakukan percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). “Ini bagian dari upaya hadirnya negara di tengah masyarakat,” tandasnya.

Kegiatan yang sama menurut Nunung, dilakukan serentak di 8 Provinsi seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Banten, Yogyakarta, NTT dan Sumatera Utara. “Peserta Dikreg 30 ini total berjumlah 150 siswa. Sebanyak 130 dari Polri kemudian sisanya 1 orang dari Kemenkum HAM, 1 orang Jaksa dan sisanya dari TNI.”

Peserta Sespimti yang berdomisili dari Banten sendiri sebanyak 5 Pasis Sespimti. Mereka adalah Kombes Pol Nunung Syaifudin, Kombes Pol Komarudin, Kombes Pol Wibowo, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, dan Kolonel Wirawan yang merupakan mantan Danyon 230 Badak Putih, Pandeglang.

Penyaluran paket sembako sendiri berlangsung dengan protokol kesehatan yang sangat ketat. Kombes Pol Komarudin menjelaskan teknis penyaluran dilakukan dengan cara mengerahkan personel Babinkamtibmas dari wilayah polsek-polsek di wilayah hukum Polres Serang Kota.

“Kami sebarkan ke 1.000 paket dan 500 kita salurkan melalui polsek-polsek. Ini merupakan upaya untuk menghindari kerumunan. Maka kami dorong bantuan secara door to door ke penerima melalui Babinkamtibmas dan Babinsa yang memahami kondisi ekonomi masyarakat, utamanya yang terdampak Covid-19,” kata mantan Kapolres Serang Kota tersebut.

Sasaran dan data calon penerima bantuan sosial tersebut, manurut Komarudin, sudah dihimpun oleh Babinkamtibmas.(Wr).