Jembatan Bogeg Untuk Perlancar Akses Ekonomi Masyarakat

oleh -44 Dilihat
oleh

Serang, – Jembatan Bogeg di Jl Syech Nawawi Al-Bantani, Kelurahan Banjaragung, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi. Pembangunan jembatan ini, untuk mempermudah akses transportasi yang diharapkan bisa memperlancar perekonomian masyarakat.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Banten Arlan Marzan mengungkapkan bahwa Gubernur Wahidin Halim menginstruksikan agar jembatan Bogeg segera diselesaikan untuk memperlancar akses perekonomian masyarakat.

“Kalau akses perekonomian masyarakat sudah baik, maka tingkat kesejahteraan masyarakat juga akan meningkat,” ungkap Arlan sampaikan alasan instruksi Gubernur WH itu.

Selama ini, kata Arlan, Jembatan Bogeg menjadi salah satu simpul kemacetan dengan tingkat kepadatan yang cukup tinggi. Hal itu dikarenakan tingginya tingkat mobilitas masyarakat, namun tidak didukung oleh infrastruktur yang memadai.

Dikatakan Arlan, pihaknya ingin pastikan, agar masyarakat Banten bisa menikmati buah pembangunan yang dilakukan Pemprov Banten. Tidak ada lagi kemacetan yang terjadi di sekitar jembatan Bogeg. Arlan juga optimis bahwa pembangunan Jembatan Bogeg itu akan selesai tepat waktu di akhir tahun 2021.

Masih menurut Arlan, Bapak Gubernur Wahidin Halim dan Bapak Wagub Andika Hazrumy sangat fokus pada persoalan infrastruktur seperti jembatan dan jalan. Karena beliau sadar sektor itu merupakan pondasi utama dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Saat ini jalan yang jadi kewenangan Provinsi sudah 98 persen dalam kondisi bagus, termasuk juga jalan Kabupaten dan Kota yang ditingkatkan kewenangannya. Hasil dari kerjasama semua stakeholder itu akhirnya membuahkan hasil dengan meningkatnya perekonomian daerah di tengah Pandemi Covid-19 ini,” ungkapnya.

Sebelumnya, Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) terus meninjau pembangunan jembatan yang berada jalur utama menuju Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten ini. Saat ini perkembangan pembangunan jembatan atau fly over yang melintas di atas Jalan Tol Tangerang-Merak itu sudah mencapai 64 persen.

“Sekarang sudah terpasang semua. Luar biasa lebarnya,” kata Wahidin Minggu, (21/11/2021).
 
Pemprov Banten menargetkan jembatan atau fly over Bogeg sudah selesai di akhir tahun 2021. Pada awal tahun 2022, jembatan ini sudah siap digunakan untuk memperlancar mobilitas masyarakat. (teguh)