Aston Hotels di Banten Suguhkan Dessert Mewah: Baby Dutch Pancake, Manisnya Bikin Lupa Pulang

oleh -58 Dilihat
oleh

SERANG, PILARBANTEN.COM – Archipelago International kembali memanjakan lidah para tamunya lewat inovasi terbaru yang sulit ditolak.

 

Melalui tiga propertinya Aston Anyer Beach Hotel, Aston Cilegon Boutique Hotel, dan Aston Serang Hotel & Convention Center Archipelago International memperkenalkan sajian penutup terbaru yang tak hanya lezat tapi juga memanjakan mata: Baby Dutch Pancake.

 

Dessert ini disajikan hangat langsung dalam wajan kecil, memadukan tekstur renyah di luar dan lembut di dalam. Dibakar menggunakan teknik oven-bake pada suhu 200°C selama 20 menit, Baby Dutch Pancake menghadirkan sensasi tekstur yang pas di lidah crispy, lembut, dan hangat.

Baca Juga:  Taman Wisata Alam Sumur Kenclong Desa Tambang Ayam Diresmikan

 

Yang membuatnya makin istimewa, pancake ini diisi dengan pastry cream yang creamy dan ringan, ditambah potongan buah-buahan segar seperti stroberi, jeruk mandarin, kiwi, dan peach.

 

Satu scoop es krim vanila di atasnya memberikan keseimbangan antara hangat dan dingin, manis dan segar. Terakhir, taburan gula halus menambah sentuhan akhir yang cantik dan menggoda.

Baca Juga:  Tiga Hotel Aston Banten Hadirkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) : Sebagai Bentuk Komitmen Terhadap Para Pengunjung

 

Dengan tampilan yang estetik dan rasa yang menyenangkan, Baby Dutch Pancake cocok dinikmati sendiri maupun bersama orang tersayang baik saat sarapan manis, coffee break, atau penutup makan malam yang elegan.

Menu ini tersedia eksklusif di restoran masing-masing hotel dengan harga hanya Rp48.000 nett.

 

“Kami ingin memberikan pengalaman kuliner yang berbeda dan tak terlupakan. Baby Dutch Pancake hadir bukan hanya sebagai dessert, tetapi sebagai sajian yang bisa membuat momen bersantap menjadi lebih spesial,” ujar Doddy Fathurahman, Regional General Manager Archipelago Area Banten, Pada Jum’at (18/7/2025)

Baca Juga:  Aston Serang Hadir di GrabFood dan GoFood, Sajikan Kuliner Hotel Bintang Empat ke Rumah

 

Melalui peluncuran ini, Aston Hotels membuktikan bahwa mereka tak hanya menyajikan akomodasi terbaik, tetapi juga pengalaman kuliner yang mengesankan hingga suapan terakhir.(Ald/Red)